Sambut Hari Bhayangkara ke -78 Tahun 2024, Polda Kalbar Bagikan Bantuan Sosial dan Bakti Sosial kepada Masyarakat Kalbar

KEPOLISIAN79 Dilihat

FAKTAKALBAR.COM, Pontianak, Polda Kalbar – Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto S.I.K., M.H., menghadiri kegiatan Seremonial Bansos dan Baksos dalam rangka Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024.
Kegiatan yang dipusatkan di Desa Durian Kecamatan Sungai Ambawang tersebut dihadiri juga oleh Pj.Gubernur Kalbar, Pangdam XII/tpr diwakili Kapokshali, Wakapolda Kalbar, Danlantamal XII, Danlanud Supadio diwakili Kadispotdirga, Kajati Kalbar diwakili Koordinator, Ibu Ketua Daerah Bhayangkari Kalbar, PJU Polda Kalbar, Kapolres Kubu Raya, Kapolsek Sungai Ambawang, Camat Sungai Ambawang, Kepala Desa Durian dan Masyarakat setempat.

Kegiatan tersebut diawali dengan sambutan Bapak Kapolri yang disampaikan secara virtual kepada polda jajaran sebelum melepas bantuan sosial kepada Masyarakat, dengan beberapa jenis kegiatan antara lain Pembagian bantuan sosial berupa paket sembako, Bedah rumah,Bakti religi, Pembangunan fasilitas air bersih, serta beberapa kegiatan Posotif lainnya.

Dalam sambutanya dilokasi acara Kapolda Kalbar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan acara tradisi tahunan yang dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur institusi Polri atas eksistensi dan pengabdian tugas selama Republik Indonesia ini berdiri, dalam rangka memelihara keamanan ketertiban masyarakat, menegakkan hukum serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat,

Kapolda Menambahkan bahwa bertepatan dengan momentum HUT Bhayangkara ke-78, jajaran Polda Kalbar telah melaksanakan kegiatan bakti sosial yang dimulai sejak tanggal 14 juni sampai 30 juni 2024 nanti.

“Kita telah laksanakan 4 (empat) jenis kegiatan, antara yaitu Pembagian bansos berupa paket sembako kepada 9.035 orang, Bedah rumah sejumlah 5 unit, Bakti religi di 128 rumah-rumah ibadah dan Pembangunan fasilitas air bersih di 8 lokasi,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda kalbar juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi, kepada seluruh pihak yang telah turut serta mensukseskan seluruh rangkaian kegiatan bakti sosial, dan berharap, bakti sosial ini tepat sasaran dan dapat berkontribusi dalam meringankan beban masyarakat kalimantan barat yang memang membutuhkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *